Monday, January 25, 2010

Pengenalan coreldraw

Aplikasi corelDRAW adalah sebuah aplikasi grafis yang bekerja dibawah sistim operasi windows. Aplikasi ini diperuntukan bagi mereka yang bekerja dengan desain grafis. Aplikasi corelDRAW sekarang yang kita kenal sudah sampai pada versi yang ke-13 atau dikenal dengan CorelDRAW x3. Mungkin sebagian dari pembaca ada yang sudah mengenal corelDRAW pada versi-versi sebelumnya dan sebenarnya tidaklah jauh berbeda. Hanya mungkin pada versi kali ini didesain dengan penyempurnaan fitur – fitur yang lebih memudahkan penggunanya.
Apakah anda sering melihat banner, spanduk, baliho atau logo-logo yang terlihat begitu indah?? Yah itulah hasil kreasi para pengguna aplikasi coreldraw. Sebenarnya aplikasi dengan kegunaan dan fungsi sejenis sangatlah banyak. Beberapa yang paling dikenal di Indonesia adalah adobe illustrator dan freehand. Tetapi aplikasi corelDRAW ini agaknya paling banyak memikat hati para penggunanya. Karena memang aplikasi ini sangat user friendly dan easy to learn.
Meniru desain kartu ATM, membuat / mendesain kartu nama, membuat dan mendesain KTP tidaklah sulit dilakukan dengan aplikasi ini.
Baiklah kita mulai saja pengenalan aplikasi corelDRAW kita kali ini. Untuk membuka program corelDRAW tentunya tidak akan saya bahas lebih detail. Tinggal klik start, sorot program dan pilih aplikasi corelDRAW. Jika anda menggunakan aplikasi portable tentunya tinggal meng KLIK file corelDRAW yang ada dan masuk ke programnya. Anda sudah tau apa itu portable kan?? Yah mengutip kamus inggris-indonesia arti portable adalah “dapat dibawa kemana-mana”. Jadi yang dimaksud aplikasi portable adalah aplikasi yang dengan mudah dibawa kemanapun file tersebut disimpang. Biasanya medianya adalah flashdisc. Jadi tanpa melalui proses instalasi yang rumit.

Oke kita lanjutkan,……. Jika anda sudah menjalankan aplikasi ini maka akan tampil sebuah tampilan dokumen baru yang masih kosong. Seperti inilah tampilan dokumen kosong corelDRAW tersebut.
















Terlihat cukup simple tools–tools dalam aplikasi ini. Tentunya dengan jam terbang anda yang tinggi anda akan sangat dengan mudah menggunakan tools-tools tersebut. Sebagai langkah awal akan saya petakan tools atau toolbar yang ada di layar corelDRAW menjadi beberapa bagian.

1. Kertas kerja. Kita sebut kertas kerja dimana ini adalah sebuah lembaran kosong yang ada di area tengah layar kerja kita. Ukuran dan warnanya dapat kita atur sesuai keinginan kita dengan tools pada menu ukuran kertas yang telah tersedia. Cara mengaturnya sama persis ketika kita mengeset halaman pada dokumen MS word atau MS exel.
Inilah kertas kerja yang saya maksudkan :





















2. Tombol menu. Pada layar kerja tombol-tombol ini secara current terletak di bagian atas. Dimulai dengan tombol file, edit, view, layout dan lain-lain.











3. Tombol editor.
Tombol ini adalah tombol / tools yang paling banyak kita gunakan ketika kita menggunakan aplikasi corelDRAW. Tombol tersebut adalah terletak di bagian kiri layar monitor. Pelan-pelan pembaca sekalian akan memahami fungsi-fungsi tools tersebut satu per satu. Sebagai contoh untuk membuat lingkaran, pilih tombol lingkaran tersebut dan bantuklah lingkaran tersebut pada kertas kerja yang kita buat. Untuk membuat segi empat pilihlah tools segi empat lalu bentuklah segi empat tersebut pada layar kerja yang telah kita siapkan. Begitu seterusnya untuk bentuk-bentuk bebas kita dapat memadukan dari bentuk bentuk yang sudah ada atau dengan tools khusus yang telah dibuat untuk bentuk kurva bebas. Semua tergantung anda berkreasi dan melimpahkan jiwa seni anda.



















Tool tersebut pada gambar diatas mempunyai fungsi yang bermacam – macam silahkan mencoba aplikasi corel tersebut sebagai pengenalan awal. Untuk detail fungsi masing-masing tools akan kami bahas pada kesempatan selanjutnya.

SELAMAT BELAJAR!!!!

No comments:

Post a Comment